Jenis Tanaman Jepang yang Bisa Dibudidayakan di Indonesia

jenis-tanaman-jepang-yang-bisa-dibudidayakan-di-indonesia

PrimaDaily – Tanaman Jepang yang bisa dibudidayakan para petani rupaya sudah banyak di Indonesia. Tentu hal ini akan menarik minat petani lainnya agar lebih berinovasi dalam aktivitas tanam-menanam.

Sayuran Jepang diklaim mempunyai harga jual yang lebih tinggi dibanding sayuran lokal atau sayuran asli Indonesia. Jika anda berminat, berikut jenis tanaman Jepang yang bisa dibudidayakan di tanah tropis Indonesia.

Jenis Tanaman Jepang yang Bisa Dibudidayakan di Indonesia

Perlu diketahui bercocok tanam sayuran Jepang juga hampir sama dengan cara tanam sayuran-sayuran lokal.

Edamame

Umumnya disebut dengan kedelai Jepang. Ciri umum tanaman edamame ini memang berukuran lebih besar, kulit polong berwarna hijau/kuning/hitam. Masih bisa dikatakan mirip dengan kedelai lokal Indonesia.

Panen edamame bisa dilakukan setelah berumur kurang lebih 2 bulan. Edamame dimanfaatkan sebagai olahan makanan seperti campuran sup, sayur asem, atau direbus sebagai camilan piknik.

Hajikami

Hajikami merupakan tunas yang didapatkan dari tanaman jahe yang bisa difungsikan sebagai sayur. Tetapi yang bisa digunakan adalah bagian kuncupnya yang berwarna putih atau putih kemerahan. Biasanya diperuntukkan sebagai olahan asinan.

Daikon/Daikin

Daikon umumnya disebut dengan lobak. Bentuknya lonjong dan berkulit putih bersih. Saat panen, daikon akan menghasilkan bobot dua kilogram per umbi. Memang sangat besar, akan tetapi lobak asal Jepang ini bisa dimanfaatkan sebagai olahan sayur asin, maupun soto dan sup yang kaya akan vitamin.

Mitsuba

Awamnya, mitsuba mirip seledri (daun sop). Ciri-ciri dari tanaman mitsuba yaitu daunnya berdaun majemuk dan lebar. Selain itu tumbuh tegak di tanah. Anda bisa menggunakan daun mitsuba yang masih muda sebagai pelengkap sajian berkuah.

Kyuri

Kryuri bisa disebut dengan mentimun, hanya saja berasal dari Jepang. Sosok buah kyuri ini memiliki kulit warna hijau tua dan permukaan halus. Selain itu bentuk buahnya cukup langsing memanjang, berdaging putih dengan kadar air yang tergolong rendah. Bisa dijadikan sebagai acar.

Kaboca

Kaboca alias labu asli Jepang. Tanaman curcubita moschatta memiliki kulit berwarna hijau tua bercak kekuningan dengan bobot berkisar dua kilogram per buah kaboca. Daging buah terasa manis. Bisa dimakan sebagai camilan setelah direbus. Atau juga kaboca muda bisa dimanfaatkan sebagai sayuran dari campuran hidangan sup.

lihat lainnya Jenis Sayuran yang Bisa Dijadikan Sebagai Lalapan